PT MNC Guna Usaha Indonesia, sebagai perusahaan pembiayaan berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan, memperingati HUT ke-78 Republik Indonesia. Sebagai perusahaan yang berkomitmen mendukung perekonomian nasional, MNC Guna Usaha Indonesia turut berpartisipasi dalam memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia.
Peringatan HUT Republik Indonesia ke-78 diselenggarakan di area MNC Tower Kebon Sirih pada tanggal 21 Agustus 2023. Acara ini di selenggarakan oleh PT MNC Guna Usaha Indonesia bertema “Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia”.
Acara perayaan hari Kemerdekaan ini memiliki beberapa rangkaian acara seperti lomba fashion show, estafet sarung, merias wajah dengan mata tertutup, memindahkan karet menggunakan wajah, memindahkan gelas menggunakan balon tiup, funny face dan lain-lain. Acara ini juga dihadiri oleh Direksi, serta seluruh Karyawan PT MNC Guna Usaha Indonesia.
“Kegiatan menyambut HUT RI dapat menjadi ajang berkumpul karyawan PT MNC Guna Usaha Indonesia. Dengan begitu, kita dapat mempererat hubungan antar karyawan PT MNC Guna Usaha Indonesia. Hal ini tentu dapat meningkatkan Kerjasama tim dengan baik. Selain keseruan saat lomba, perayaan kemerdekaan ini juga bisa menumbuhkan jiwa nasionalisme kita sebagai warga negara Indonesia,” disampaikan oleh Auditya Sandi Aryata, selaku Corporate Strategy & Compliance Div. Head PT MNC Guna Usaha Indonesia.
Perayaan hari kemerdekaan ini bertujuan untuk mengingat bagaimana perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia. Peringatan Kemerdekaan dapat memperkuat identitas kebangsaan setiap warga negara Indonesia. Melalui acara ini, kita dapat menghargai nilai-nilai luhur bangsa dan keberagaman budaya di Indonesia.
MNC Guna Usaha Indonesia berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi bangsa Indonesia. Melalui berbagai inisiatif tanggung jawab sosial perusahaan, untuk dapat BERSAMA MEMBANGUN INDONESIA.
Memperluas jaringan cabang ke semua pusat kota Indonesia
read moreMempererat hubungan baik dengan perushaan supplier alat produktif, salah satunya...
read moreMelaksanakan kegiatan peduli sesama melalui program CSR "Coorporate Social Resp...
read more